Minggu, 16 Agustus 2009

Sepak Takraw


Sepak Takraw adalah jenis olahraga campuran dari sepak bola dan bola volley, dimainkan di lapangan ganda badminton, dan pemain tidak boleh menyentuh bola dengan tangan. Kejuaraan paling bergengsi dalam cabang ini adalah King's Cup World Championships, yang terakhir diadakan di Bangkok, Thailand.

Permainan ini berasal dari zaman Kesultanan Melaka (1402 - 1511) dan dikenali sebagaiSepak Raga dalam bahasa Melayu. Bola terbuat dari anyaman rotan dan pemain berdiri membentuk lingkaran.

Catatan sejarah terawal tentang Sepak Raga terdapat dalam Sejarah Melayu. Ketika pemerintahan Sultan Mansur Shah Ibni Almarhum Sultan Muzzaffar Shah (1459 - 1477), seorang puteranya bernama Raja Ahmad telah dibuang negeri kerana bersalah membunuh anak Bendahara akibat persengketaan ketika bermain Sepak Raga. Raja Ahmad kemudiannya diangkat menjadi Sultan di Pahang, dengan gelaran Sultan Muhammad Shah I Ibni Almarhum Sultan Mansur Shah.

Pada tahun 1940-an hal ini berubah dengan menggunakan jaring dan peraturan angka. Di Filipina permainan ini disebut Sipa, di Burma Chinlone, di Laos Kator dan di Thailand Takraw.

Peraturannya sama dengan bola volley dengan perbedaan:

  1. pemain tidak boleh menyentuh bola dengan tangan
  2. pemain atau tim hanya boleh menyentuh bola 3 kali berturut-turut
  3. posisi pemain bertahan tidak diputar

1 komentar:

  • My Blog List

    • Trip Karimunjawa - Oiya setelah sekian taun vakum ngeblog, kali ini saya iseng buat ngeposting lagi karena ada cewe yang ngemention saya buat nulis lagi padahal tulisan saya ...
      11 tahun yang lalu
    • Kisah gokill !!! - Ceritanya gini,, dulu gw pernah ikutan kontes cara nembak cewe terbaik dan teromantis,, dah gtu, ada dehh seorang fanz gw yg tertarik banget dan pingin ...
      14 tahun yang lalu
    • perspektif - METODE PENGGAMBARAN PERSPEKTIF< P> Semua sistem perspektif berpangkal pada dua metode dasar, yaitu gambar bebas tangan (free hand) dan gambar terukur. Gamb...
      14 tahun yang lalu

    Followers